Beberapa hari ini tidak turun hujan lebat dan minggu pagi ini mendung… tapi feeling sih ga akan turun hujan. Kenapa ngomonging cuaca ??? Karena akan pergi ke 4 destinasi yang kalau hujan.. ga asyikkk, tanah becek. Saya akan piknik ke destinasi wisata karawang : Pohon Miring, Tanah Putih, Jembatan Eceng dan Situ Cipule
Saatnya Goyang Karawang ,, eh Gowes Karawang … Berangkat cuss… jam 7 kurang menyusuri Kalimalang, melewati Metmall .. melewati jematan siphon Cibeet dan sampailah di daerah Karawang. Jalanan kalimalang disini hancur dan becek +- 1 km-an. Melewati pabrik uang PERURI yang besar dan rapih … kalau mampir dapat duit ga ya..
Selepas PERURI belok kiri keluar dari Kalimalang, menyebrangi jembatan apung besi sementara yang unik, lalu masuk gang gang, jalan kecil dan muncullah di jalanan utama luar kota Karawang yang mengarah ke Pantura.
Ambil arah ke Pantura dan tak lama kemudian belok kiri melintasi rel kereta api dan sampailah di destinasi pertama.
POHON MIRING PANCAWATI
Masuk area ini sepeda tidak dikenakan tiket, pokoknya masuk aja. Kalau motor mobil dikenakan tiket masuk. Di Minggu pagi jam 9-an Pohon Miring ini sudah cukup ramai dengan motor dan mobil yang parkir.
Tempat ini jadi populer berkat medsos .. terutama instagram. Jajaran pohon petai cina atau lantoro yang miring berkesan seperti terowongan alami ..tampil cantik ketika di foto dan ditampilkan di medsos, membuat orang ingin selfie disini. Baca lebih lanjut