Tempat Pertapaan Pendekar – Gua Arca Sodong

Katanya gua ini adalah tempat bertapa pendekar.
Jika Anda pendekar atau ingin menjadi atau ingin bertemu .. atau hanya ingin jalan2 ke tempat pendekar, patut dipertimbangkan untuk menyambangi gua Arca di daerah Sodong.
Saya juga ingin kesana … Ya gini gini juga punya teman pendekar lho.. teman yg pendek dan kekar … hahaha

As usual .. roda sepeda menggilas tanpa ampun jalanan kalimalang mengarah ke Bekasi, bolak belok.. nongol di jalan Narogong.

sepeda digelindingan terus dan sampai ke Metland Cileungsi yang masih ramai sama orang yang berolah raga, jalan pagi maupun nongkrong2 aja.

sebagian area perkebunan sawit Cileungsi yang menjadi kosong

Nyebrang jalan Cileungsi masuk perumahan2, jalanan desa dan masuk ke area perkebunan sawit Cileungsi. Jalanannya masih jalan tanah dan berbatu, sebagian area kebun sawit sudah di babat menjadi padang rumput dan sebagian lagi masih ada pohon2 sawitnya. Tidak tahu apakah pohon sawit ini masih produktif atau tidak.

memasuki jalanan setapak di perkebunan sawit

jalan perkebunan sawit yang digunakan warga sebagai jalan pintas

Selepas perkebunan sawit masuk kembali ke jalanan desa dan akhirnya sampai di jalanan yang membelah pesawahan.. sudah makin mendekat ke Sodong.

Saya senang gowes dijalanan ini, kanan kiri pesawahan, di kejauhan hamparan pebukitan hijau memanjang. Meskipun gradasi jalanan terus menanjak tapi tidak parah masih enjoy gowesnya apalagi jalanan aspal hotmix mulus dan sepi pula. Perjalanan melewati komplek bangunan studio set untuk shooting film, meskipun di isi area pesawahan tapi sudah ada beberapa rumah besar dengan pekarangan yang luas, kemungkinan menjadi vila atau rumah peristirahatan bagi orang kota.

Disatu titik jalanan di portal, kendaraan harus bayar karena sekarang area ini sudah dibuat sebagai desa wisata.. ohhh kalau masuk desa wisata itu hatus bayar toh.. tapi pesepeda sih haratis.

Akhirnya sampailah di pemandian Sodong, sudah lumayan ramai orang yg berwisata kesini untuk cebur2-an di pemandian mata air alam ini. Bahkan anak2 sepedapun sudah banyak yg nongkrong rehat di warung.

ada pemandian yang tradisional maupun yang dikelola modern

Target saya adalah ke gua Arca dari pemandian ini hanya sekitar 100 meteran, keatas sedikit dan melipir lewat rumah penduduk yang halaman belakangnya adalah pekarangan gua arca yang berada di bawah tebing batu.

jalan setapak menuju goa Arca

Batu batu unik bertebaran di sekitar area pekarangan gua, jalanan setapak melewati gerbang alami dari batu sampailah di gua Arca. Suasana disini sepi, tidak ada orang sama sekali, bahkan tidak ada satupun pendekar yang sedang kesini. Pada kemana ya mereka … apakah mereka sedang pergi untuk menyelamatkan dunia ..

Meskipun jaraknya dekat dari pemandian Sodong tapi tidak ada wisatawan yang kesini, mungkin karena papan petunjuknya yang kurang komunikatif.

Gua ini tidak dalam, tanahnya kering dan bersih .. aroma dupa kemenyan begitu terasa.. tempat sepi begini.. mencium aroma kemenyan.. hmmm gimana gitu rasanya.. hehe.

Tidak ada info yang jelas mengenai gua Arca ini hanya di banner depan dekat rumah di sebutkan sebagai pertapaan pendekar. Mungkin sejarahnya dulu banyak pendekar yang bertapa disini, tidak tahu pendekar mana saja yang pernah kesini.

Setelah mengamati sana sini … tadinya sih mau nyeduh air panas disini sambil rehat.. enak tempatmya sepi dan adem, tapi bau menyan-nya membuat saya nggak jadi… haha

Sudah saya rehat di warung pemandian Sodong sambil makan dan ngobrol2 sama pesepeda lain yg ada di warung ini.

Beres makan cabut.. biasa smp .. berpanas panas dulu dijalan dan sampai dirumah jam 12.

Lokasi Gua Arca Sodong
Desa Ligarmukti, Klapanunggal, Cileungsi
Koordinat Googlemaps -6.490593, 106.989462


Minggu 13 Agustus 2017

32 komentar di “Tempat Pertapaan Pendekar – Gua Arca Sodong

  1. jarang banget sih melihat pemandangan jalanan rata seperti itu, maklum aku tinggal di pegunungan yang jalannya naik turun dan berkelak-kelok

  2. Setiap gegowesan selalu beda tema dan eksotik yaah. Dari kepala burung, hutan lah kini gua arca. Betapa kayanya ya alam di sekitar tempat tinggal kita. Salam sehat

  3. Pendekar? Apa arti pendekar sebenernya? Kenapa mereka bertapa? Apakah di 2017 ini masih ada pendekar? Aku setuju sama akang ah, pendekar adalah pendek dan kekar hahahahaha *diomelin pendekar beneran* 😛

  4. Assalaamu’alaikum wr.wb….

    Ternyata gua pertapaannya tidak sukar untuk dikunjungi seperti yang biasa kita dengar tempat bertapa para pendekar, jauhnya berbulan-bulan perjalanan dan di atas gunung atau bukit tinggi. Jika diperkenalkan lokasinya pasti ia jadi tempat menarik untuk para pesilat mencuba ilmunya dengan bermalam di sana. Barulah benar-benar rasa pendekar. Hanya yang berani sahaja mampu melakukan pertapaan di gua seperti ini.

    Sala m takzim dari Sarikei, Sarawak.

    • waalaikumsalam wr wb puan Fatimah,

      iya ya… biasanya gua pendekar itu tempatnya terpencil.. yg ini koq gampang dicapainya … hehehe.. mungkin jenis pendekarnya disini berbeda. 😀

      salam sehat bahagia

  5. walaupun rumah saya dekat jalan perkebunan sawit tapi baru tau ternyata keren juga ya goa di sodong itu 🙂 selama ini pernah dengar tp blm pernah berkunjung, katanya sih tempat pertapaan wali atau apa gitu. makasih infonya kang, jd kpingin main ksitu..

Tinggalkan Balasan ke adelinatampubolon Batalkan balasan